Welcome to RT.05 RW.04 SIMORUKUN V

Sekretariat : SIMORUKUN V NO 34 AA SBY
KELURAHAN SIMOMULYO KECAMATAN SUKOMANUNGGAL KOTA SURABAYA
PROPINSI JAWA TIMUR


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam sejahtera untuk semua. Dalam Era Teknologi Digitalisasi saat ini, kami pengurus RT 05 Simorukun ingin memulai dengan menerapkan Pelayanan dan Informasi dengan berbasis Teknologi Informasi.

Hal ini kami upayakan dalam rangka terus meningkatkan peran pengurus RT 05 Simorukun dalam melayani warga. Untuk keberhasilannya maka dibutuhkan dukungan dan peran serta semua warga RT 05 Simorukun

Selanjutnya kita berharap program ini terus berkelanjutan dan bisa terkoneksi dengan level diatasnya, Pengurus RW dan seterusnya sampai ke Kelurahan. Yang bisa bermanfaat dalam meningkatkan Pelayanan dan Informasi dari Warga dengan Pengurus RT, Pengurus RW sampai Kelurahan. Sehingga keterbukaan Informasi dan kepercayan dari Warga semakin meningkat karena saat ini tuntutan Transparansi sudah menjadi keniscayaan di era Demokrasi saat ini.

Akhirnya kami sampaikan Selamat dan Apresiasi atas dimulainya Program ini dengan harapan  informasi tentang lingkungan RT 05 bisa berjalan dengan baik sehingga aktifitas didalamnya dapat diketahui oleh Warga dengan cepat dan akurat, termasuk laporan keuangan yang bisa dilihat real time.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam hormat 

VISI MISI

VISI : 

Membangun kerukunan antar warga dan mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman yang dilandasi dengan nilai nilai toleransi beragama, kebersamaan dan keterbukaan untuk Simorukun V yg lebih bernilai

MISI :

  1. Meningkatkan serta memelihara kerukunan antar warga
  2. Transparan dan bertanggung jawab dalam mengelola keuangan
  3. Menjalin kerjasama warga dalam memelihara kebersihan dan keamanan lingkungan
  4. Meningkatkan kualitas pelayanan warga dalam hal administrasi kependudukan
  5. Mengoptimalkan/mengembangkan fasum/fasos sebagai sarana bermain anak, olah raga & interaksi antar warga

 


BERITA

Senam Warga RT 05 12 Feb 23

Senam rutinitas dilakukan setiap seminggu sekali untuk menyehatkan jasmani kita agar warga simorukun V sehat selalu dan bugar

 

TERIMAKASIH

...

Selengkapnya...


SENAM WARGA RT 05 OLEH SIE PEMUDA DAN OLAHRAGA

Dengan tujuan agar warga RT 05 sehat jasmani, maka oleh karena itu sie Pemuda dan Olahraga menyelenggarakan Senam Bersama setiap minggu jam 07.00 WiB 

Animo dan antusias warga RT 5 sangan...

Selengkapnya...

RT.05 RW.04
Kelurahan Simomulyo Kecamatan Sukomanunggal
Kota Surabaya - Jawa Timur


berkomitmen untuk siap membantu, melayani dan mengayomi setiap warga disetiap saat.